Pesepakbola Indonesia Berharap Virus Corona Cepat Berlalu Begitu Juga Muhammad Toha
Ditundanya kompetisi liga 1 Indonesia hingga waktu yang belum ditentukan akibat covid 19, membuat pesepakbola Indonesia bersedih. Penyebaran covid 19 yang semakin meningkat membuat para pemain turut khawatir, bukan hanya pada keselamatannya tetapi juga masa depan mereka di klub. Muhammad Toha, bek kanan Persita Tangerang merupakan salah satu pemain yang memberikan tanggapannya terhadap penundaan liga yang tertuang pada keputusan PSSI.
"Ya tentunya kita semua tidak mengharapkan kejadian ini. Ini seperti bencana alam, tapi kita harus berjuang bersama menghadapi kesulitan ini," ujarnya kepada Warta Kota, Sabtu, (28/3/2020). Selain untuk poin penggajian pemain, Muhammad Toha mengakui bahwa ia maklum dengan mempertimbangkan kondisi yang terjadi sekarang. "Manajemen pastinya memiliki keputusan yang terbaik untuk pemain. Semua pemain pasti paham dengan situasi yang terjadi. Namun saya berharap agar manajemen tetap mempertimbangkan hak pemain secara tepat dalam membuat keputusan," tambah pemain asal Bontang ini.
Ia menyadari bahwa tidak ada satu pihakpun yang ingin hal ini terjadi. Ia pun berharap agar covid 19 cepat berlalu sehingga kompetisi dapat kembali bergulir. Muhammad Toha sendiri selalu tampil sebagai starter dalam tiga pertandingan yang sudah dilakoni Persita di liga 1. Sang pemain pun merindukan latihan bersama tim dan suasana pertandingan liga 1. Liga 1 sendiri rencananya akan digelar pada awal Juli 2020 mendatang. Namun rencana tersebut masih bisa berubah melihat perkembangan situasi covid 19.